Sunday, October 2, 2011

Sate Kambing Empuk dan Enak

Siapa takut makan sate kambing... Yang bisa bikin orang hipertensi (darah tinggi). Sebenarnya kita tidak perlu terlalu takut karena di dalam bumbu dan bahan pelengkap sudah terdapat bahan-bahan yang bisa menurunkan tekanan darah. Bahan-bahan tersebut antara lain bawang lanang, bawang merah, mentimun dan daun kol. Jadi mulai sekarang kita tidak usah takut makan sate kambing asal masih dalam porsi yang wajar.



Tips agar daging Kambing empuk dan tidak amis :

  • Menggunakan daun pepaya. Bungkus daging dengan daun pepaya kurang lebih 1 jam. Setelah itu daging di potong-potong dan di tusuk dengan tusuk sate. Jangan dicuci dengan air karena daging bisa alot/keras.
  • Menggunaka nanas yang di parut. Rendam daging dalam parutan nanas kurang lebih 15 menit.
  • Waktu membakar, jangan kena api langsung karena bisa membuat daging keras. Beri jarak antara api dan sate.
  • Tepung kanji. Lumuri daging yang akan dibakar dengan tepung kanji. Diamkan kira-kira 20 menit. Setelah itu goyang-goyangkan sate agar tepung rontok
  • Perendaman dengan air kelapa bisa membuat bau amis pada daging kambing hilang. 

Bahan :
  • 1 kg daging kambing muda dan lemaknya (potong dadu)
  • 50 ml kecap manis
  • 100 ml minyak goreng
  • tusuk sate (secukupnya)
  • tomat (potong-potong)
  • daun kol (iris tipis-tipis) bisa untuk menurunkan kadar kolesterol
  • bawang merah (iris tipis-tipis) bisa berguna untuk menurunkan lemak darah.  
  • mentimun (potong-potong) disamping sebagai pelengkap bisa juga untuk menurunkan tekanan darah.

Bumbu halus untuk rendaman :
  • 10 butir bawang putih lanang (bisa berguna untuk menekan tekanan darah)
  • 1 sdm ketumbar (sangrai)
  • 5 butir kemiri
  • 1/4 sdt jinten (sangrai)
  • 250 gr gula jawa/merah
  • garam (sesuai selera)

Cara membuat :

Setelah daging dipotong-potong dan diolah sesuai dengan tips mengolah daging kambing. Tusuk daging kambing dengan tusuk sate. Dalam penyusunanny harus ada lemaknya, jangan daging semua. Hal ini akan mempercantik warna dan menambah cita rasa. setelah penusukan selesai. Remdam dalam bumbu rendaman yang sudah dilaluskan dan di campur dengan kecap manis dan minyak goreng. Biarkan dalam lemari es selama kurang lebih 3-6 jam, agar bumbu meresap sempurna. Setalah itu bakar dengan sesekali diolesi dengan sisa dari bumbu rendamam tadi yang ditambah lagi dengan sedikiti kecap manis. Jangan terlalu matang / gosong karena akan membuat sate menjadi alot. Setelah matang sajikan bersama Tomat, daun kol, bawang merah, mentimun dan kecap manis.



No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...